Namun, Korsel telah membuktikan diri sebagai kuda hitam di Piala Dunia Afsel. Di laga pertama penyisihan Grup B, Korsel menekuk Yunani 2-0. Sedangkan di laga kedua kalah dari Argentina 1-4. Namun, di laga terakhir bangkit dan menahan imbang Nigeria 2-2, hingga menjadi runner up grup.
Sebagai runner up Grup B, Korsel akan menantang juara Grup A Uruguay. Pertandingan akan dilangsungkan Sabtu 26 Juni pukul 21.00 WIB.
Korsel dan Uruguay baru dua kali bertemu. Hasilnya, Korsel selalu menelan kekalahan. Yakni:
- Piala Dunia 1990: Korsel 0 – 1 Uruguay
- Laga ujicoba 2007: Korsel 0 – 2 Uruguay
Rekor enam pertandingan Korsel juga kalah mentereng dengan Uruguay. Dalam 6 laga terakhirnya, penampilan Korsel terbilang labil. Yakni, mencatat dua kemenangan, sekali seri dan dua kali kalah. Sedangkan Uruguay, empat menang dan dua seri.
Enam laga terakhir Korsel:
24-05-2010: vs Jepang (menang 2-0)
30-05-2010: vs Belarus (kalah 0-1)
03-06-2010: vs Spanyol (kalah 0-1)
12-06-2010: vs Yunani (menang 2-0)
17-06-2010 vs Argentina (kalah 1-4)
23-06-2010 vs Nigeria (seri 2 - 2)
Enam laga terakhir Uruguay:
19-11-2009: vs Costa Rica (seri 1-1)
04-03-2010: vs Swiss (menang 3-1)
27-05-2010: vs Israel (menang 4-1)
12-06-2010: vs Prancis (seri 0-0)
17-06-2010: vs Afsel (menang 3-0)
22-06-2010: vs Meksiko (menang 1-0)
Melihat statistik di atas, Uruguay lebih diunggulkan. Bursa Asian Handicap 0:1/2. Prediksi skor 2-0 untuk Uruguay.
___________________
No comments:
Post a Comment