Thursday, June 23, 2011

Hasil Taufik Hidayat vs Bao Chunlai | Perdelapan Final Indonesia Open 2011

Hasil Taufik Hidayat vs Bao Chunlai | Perdelapan Final Indonesia Open 2011 - Andalan Indonesia Taufik Hidayat melangkah ke babak perempatfinal Indonesia Open Super Series 2011. Lewat pertarungan super ketat sepanjang pertandingan, dia mengalahkan Bao Chunlai 21-19, 25-23.

Pada laga di Istora Senayan, Kamis (23/6/2011), itu Taufik harus memeras keringat untuk mengalahkan Bao. Meski sempat unggul 13-6 di set pertama, permainan Taufik menurun dan perolehan poinnya dikejar oleh Bao hingga skor 16-16. Taufik malah sempat balik tertinggal 17-19.

Namun, unggulan ketiga itu mampu memperbaiki penampilannya. Dia mengunci Bao di poin 19 dan akhirnya menang 21-19.

Di set kedua, pertarungan ketat kembali terjadi. Bahkan, jalannya permainan makin menegangkan mendekati akhir-akhir set kedua.

Bao sempat nyaris menang saat unggul 20-19. Namun, Taufik tak menyerah dan memaksakan terjadinya deuce saat kedudukan imbang 20-20.

Deuce tak cuma sekali terjadi. Taufik dan Bao sama-sama ngotot untuk menang hingga deuce keempat terjadi pada kedudukan 23-23.

Namun, Taufik-lah yang akhirnya keluar sebagai pemenang. Sebuah smash yang dilepaskannya mengakhiri perlawanan Bao dan memenangkannya 25-23.

Di perempatfinal, Taufik berpeluang bertemu teman dekatnya asal Denmark, Peter Hoeg Gade. Syaratnya, Gade harus bisa melewati Shon Wan Ho (Korea Selatan) di babak kedua. (sorce: detiksport)

____________________

No comments:

Post a Comment