Sunday, June 12, 2011

Hasil Skor Deltras vs Persija 12 Juni 2011 | ISL

Hasil Skor Deltras vs Persija 12 Juni 2011 | ISL - Persija Jakarta sukses mengalahkan tuan rumah Deltras Sidoarjo 2-1 dalam lanjutan Liga Super Indonesia (ISL), Minggu, 12 Juni 2011. Kemenangan ini membuat Persija kokoh di posisi kedua papan klasemen.

Bertanding di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Persija mengejutkan tuan rumah lewat gol Greg Nwokolo pada menit ke-3. Namun Deltras berhasil membalasnya melalui penalti Cristiano Lopes pada menit ke-25.

Di babak kedua, pertandingan berjalan alot. Namun serangan yang dibangun oleh kedua tim sering kandas di pertahanan lawan. Strategi dengan mengandalkan umpan-umpan jauh membuat lapangan tengah tampak kosong.

Pada menit ke-71, Persija mendapat hadiah penalti setelah Greg Nwokolo dilanggar di kotak terlarang oleh pemain Deltras Mujib Ridwan. Insiden ini berlanjut dengan pemukulan yang dilakukan Sutikno kepada Greg.

Meski demikian, wasit Mulyadi hanya memberi kartu kuning kepada Sutikno. Striker Agu Casmir yang tampil sebagai algojo dengan tenang mengecoh Usman Pribadi dan mengubah skor menjadi 2-1 untuk Persija.

Pada menit ke-79, giliran Deltras yang mendapat hadiah penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah kiper Hendro Kartiko kedapatan menarik kaki Cristiano Lopes yang sedang menguasai bola hasil blunder Toni Sucipto.

Marcio Souza tampil sebagai eksekutor. Namun Hendro yang tampil gemilang berhasil membaca arah tendangan Marcio dan menggagalkan upaya Deltras untuk menyamakan kedudukan. Hingga babak kedua usai, Persija unggul 2-1.

Tambahan tiga poin membuat Persija kokoh di posisi kedua klasemen sementara ISL 2010/2011 dengan koleksi 49 poin dari 27 pertandingan. Sedangkan, Deltras masih di urutan 12 dengan 29 poin dari 26 laga.


____________________

No comments:

Post a Comment